Download QuranBest (Free)

325juta++ halaman Al Quran telah dibaca

Keutamaan Kurma Ajwa

Kurma merupakan buah yang berasal dari tanaman sejenis pohon palem (palma) yang berasal dari jazirah Arab dan juga Afrika Utara. Jenis tanaman ini adalah tanaman yang tumbuh di gurun dengan kelembaban rendah serta udara yang kering.

Kurma adalah jenis buah yang memiliki nutrisi sangat baik. Kurma mampu memperkuat suhu tubuh secara alami juga tak akan menyebabkan reduksi timbunan ampas yang bisa merusak tubuh seperti yang ditimbulkan oleh kebanyakan jenis makanan dan buah-buahan lain. Bahkan, bagi mereka yang rutin mengkonsumsi buah kurma, buah ini mampu mencegah kerusakan dan pembusukan makanan yang berdampak buruk bagi tubuh.

Khusus kurma Ajwa, dalam beberapa haditsnya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam telah menjelaskan tentang keutamaan dan manfaatnya.

Rasulullah bersabda,

مَنْ تَصَبَّحَ بِسَبْعِ تَمَرَاتٍ عَجْوَةً، لَمْ يَضُرَّهُ ذَلِكَ الْيَوْمَ سُمٌّ وَلاَ سِحْرٌ 

“Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma Ajwa pada pagi hari, maka pada hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Dalam hadits lain, Rasulullah bersabda,

اَلْعَجْوَةُ مِنَ الْجَنَّةِ، وَهِيَ شِفَاءٌ مِنَ السُّمِّ 

“Kurma Ajwa itu berasal dari Surga, ia adalah obat dari racun.” (HR. Ahmad dan Ibnu Majah)

Kurma Ajwa merupakan kurma yang berasal dari wilayah Aliyah, Madinah, disebut sebagai salah satu jenis kurma paling baik di dunia karena campuran rasa lezat, manis, dan gurihnya sangat luar biasa. Kurma pun tak hanya dikategorikan sebagai buah dan makanan, tetapi juga sebagai obat, sehingga cocok sekali dikonsumsi oleh siapa pun.

Sudah konsumsi kurma hari ini? Yuk pesan sekarang, selain dapat kurma, insyaAllah kamu juga bakal dapat pahala menyebar Al-Quran digital